[Verse 1]
Sejak primata berjalan tegak dengan kedua kaki-kakinya
Jelajahi Rat Purwa
Syahdan menafsir anima menjawat api dan bahasa
Beradab nan purna
Sebelum manusia, manusia pertama
Sudah ada mereka
Sebelum kita semua saudara tua
Ajar bijaksana
Yang terlupa, kisahnya
Bersila tenang pada akarnya
Bersembah indah dengan daun-daunnya
Berdoa dengan air dan udara
Berserah pada kehendak semesta
[Instrumental Break]
[Verse 2]
Kemudian manusia-manusia itu
Datang bersenjatakan bara api nafsu
Bakar indah teduhnya
Bunuh penjaganya
Saudara tua, ajar bijaksana
Saudara tua, yang terlupakan kisahnya
Manusia lupa, sang reksa
Manusia lupa kisahnya