Slank
So Goodbye
Terlambat sudah
Telah kukunci pintu hati
Terlambat sudah
Telah kugembok dada ini

Aku orang yang terhina
Karna perselingkuhanmu
Aku sungguh tak terima
Dengan sikapmu itu
Dan slalu kau ulang terus
Seakan tak bosan

Habislah sudah
Semua rasa dan cinta
Hasbislah sudah
Batas batas kesabaran

Aku orang yang terhina
Dengan penyelewenganmu
Aku terlalu kecewa
Dengan sikapmu itu
Dan slalu kau ulang terus
Seakan tak bosan
So goodbye

Tenggelam sudah
Mimpi mimpi dan harapan
Terkubur sudah
Angan angan masa depan
Aku orang yang terhina
Tak bisa memaafkanmu uuu...
Aku ingin putus saja
Karena sikapmu itu
Dan slalu kau ulang terus
Seakan tak bosan
So goodbye